Cari Blog Ini

Senin, 01 November 2010

CaRa pEngoLaHAn Daging BeKicOt

ini adalah salah satu makanan kesukaan Aneh... mank sedikit agak Nyleneh.. tapi.. hemmmmmm rasanya, lezatttt... top markotop dah

Bekicot kaya nutrisi.
Komposisinya seperti berikut :
Daging bekicot 100 gram mengandung daging:
Protein (12%),
Lemak (1%),
Hidrat arang (2%),
Kalsium (237 mg),
Fospor (78 mg),
Fe 1,7 (mg) serta vitamin b komplek (terutama vit b2).
Juga asam amino yakni leusin (4,62 gr), lisin (4,35 gr), arginin (4,88 gr), asam aspartat (5,98 gr) dan asam glutamate (8,16gr).

Bagaimana dengan bakteri salmonella yang terdapat pada daging bekicot?
Jangan buru – buru khawatir, bakteri ini bisa kok diatasi (bahkan ada yang bilang bisa digunakan untuk obat batuk, gatal-gatal, kudis hemmm apalagi yaa,dll aza dech).

Tips Mengolah Bekicot:
Yang pertama Nich CarA membersihkan Kotorannya
1.Masukkan bekicot hidup ke dalam bak penampung selama 2 hari
2.Sirami bak tiap sore untuk memacu pengeluaran kotoran dan lendir serta menghilangkan bau apek.
Perendaman
3.Bekicot direndam dalam air garam dengan diberi sedikit cuka selama 5-10 menit sambil dikopyok.
4,Buang air rendaman.
5.Lakukan 3-4 kali perendaman hingga air rendaman menjadi jernih.
Perebusan awal
6.Masukkan bekicot ke dalam air mendidih selama 15 menit sambil dibolak balik lalu didinginkan.
Pemisahan
7.Cungkil daging bekicot dari cangkang dengan alat pencungkil.
8.Cuci daging bekicot dengan air yang mengalir
9.Rendam daging bekicot dengan air cuka selama 15 menit.
10. Rebus daging bekicot selama 15 menit.
11.Cuci lagi hingga bersih kemudian dipotong /diiris-iris
12.Daging siap dimasak sesuai selera.

Keripik Bekicot
Bahan:
250 gr daging bekicot (dari 1,5 kg bekicot segar)
250 cc minyak goreng

Bumbu:
2 butir bawang putih
3 butir kemiri
1/2 sendok teh ketumbar
1/2 rimpang jahe
1 lembar daun jeruk purut
1 mata asam
garam dan penyedap rasa secukupnya

Cara Membuat:
1.Daging bekicot yang telah siap olah diiris tipis-tipis.
2.Campur dengan bumbu yang telah dihaluskan
3.Diamkan beberapa saat agar bumbu meresap.
4.Jemur di bawah sinar matahari langsung (usahakan sekali jemur bisa kering)
5.Goreng daging bekicot sampai kering.

Sate Bekicot
Bahan:
500 gram daging bekicot (dari 3 kg bekicot segar)
25 bilah tusuk sate

Bumbu:
1/4 kg kacang tanah
5 sendok makan minyak goreng
5 sendok makan kecap
5 butir bawang merah
5 butir merica
3 butir bawang putih
3 lembar daun jeruk purut
2 buah jeruk nipis
1/4 sendok teh penyedap rasa
Cabe rawit, cuka, garam sesuai selera

Meracik bumbu:
1.Goreng kacang tanah lalu tumbuk kacang tanah hingga halus.
2.Campur dengan bawang putih, garam, daun jeruk purut, cabe rawit dan penyedap rasa yang telah dihaluskan. Tambahkan air sedikit
3.Rebus hingga berminyak dan diberi sedikit kecap.

Memasak Sate
1.Daging yang telah siap olah diiris jadi dua bagian, tusuk dengan tusukan sate.
2.Masukkan ke dalam bumbu yang telah dihaluskan (bawang putih, merica campur kecap dan cuka),
3.Diamkan beberapa saat agar bumbunya meresap.
4.Panggang daging bekicot sampai matang,
5.Siramkan bumbu kacang, taburi bawang merah mentah dan irisan jeruk nipis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar